Pengalaman Guru yang Terbaik

Wednesday, October 24, 2012

Butiran Resah

Butiran resah di 1 juli 2012
Aku , mentari dan langit sore

Diantara bayang yang samar aku menempuh jalan yang tak bertepi, selalu kembali pada peraduan huni . yang selalu berulang tiap aku resah . 
 
Aku mengulang hari demi masa yang tak gairah . mentari yang membuka cakrawala . dan senja menyambut langit sore yang terkadang menyesal untuk mengakhiri mentari hari itu. Selalu rindu akan mentari dengan cakrawala. Rayuan pada langit sore itu selalu membujuk mentari untuk pulang ke peraduan .

tak pernah ada yang peduli apa warna langit soremu hari ini ! tapi aku selalu mengharapkan keindahan nan-elok sore itu , seiring penantian mentari . hamparan langitmu selalu membuatku untuk mencoba berada bersamamu . menerawang aku disana . jika ku bisa melihatmu terus tanpa berpaling untuk melihat lurus aku akan selalu bebas dengan keindahan pancaranmu. Kau tak akan percaya bagaimana keidahanmu kala itu . 

aku tak pernah percaya pada dunia ini walau kau bersahabat dengannya.  Ia menjanjikan fatamorgana yang membuatku selalu resah . semua yang hadir hanyalah tamu di persinggahan hidupku . tak mengherankan aku selalu rindu pada indahmu .

 jagalah mentari dan langit sore itu agar tak murung dibujuk oleh awan hitam. ^^

Sunday, October 7, 2012

RPP Bahasa Indonesia SMK Kelas X


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN



Nama Sekolah             : SMK PKP 2 DKI Jakarta
Mata Pelajaran             : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester            : X (sepuluh)/1 (satu)
Program                        : Semua program keahlian
Standar Kompetensi     : Berkomunikasi dengan bahasa Indonesia setara tingkat semenjana
Kompetensi Dasar        : Memilih kata, bentuk kata, dan ungkapan yang tepat
Indikator
·        Menentukan pilihan kata (diksi), bentuk kata, dan ungkapan yang tepat dalam kalimat.
·        Menggunakan pilihan kata, bentuk kata, dan ungkapan yang tepat dalam kalimat
·        Menjelaskan ungkapan yang tepat serta maknanya
·         Memanfaatkan sinonim dalam pengembangan paragraf
Alokasi waktu: 6 X 45 menit (3 pertemuan)

A.      Tujuan pembelajaran
·         Siswa mampu memilih kata, bentuk kata dan ungkapan yang tepat dalam bentuk kalimat.
·         Siswa mampu menguraikan ungkapan kata serta maknanya dalam sebuah kalimat.
·         Siswa mampu membedakan sinonim dan parafrasa. 

B.       Materi Ajar
·         Pengertian kata dan mengidentifikasi jenis morfem dalam studi morfologi
·         Penjelasan pilihan kata dan bentuk kata
·         Syarat ketepatan pemilihan kata
·         Jenis ungkapan
·         Sinonim dan parafrasa dalam wacana

C.      Metode pembelajaran
·         ceramah
·         Diskusi
·         Tanya-jawab
·         Inquari
·         Kerja kelompok
·         Buku pelajaran
·         Bercerita

D. Nilai Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa
-       Religius
-       Bekerja sama
-       Cinta tanah air,
-       Kreatif
-       Rasa ingin tahu
-       Bersahabat

E. Langkah- langkah Kegiatan Pembelajaran
I. Pendahuluan/Kegiatan Awal (10 menit)
1. Apersepsi                        : Guru mengawali pelajaran dengan salam dan doa dilanjutkan dengan perkenalan materi ajar
2. Motivasi                          : Guru memulai mengenalkan materi ajar secara singkat mengenai pilihan kata, bentuk kata, dan ungkapan yang tepat.
3. Prasyarat Pengetahuan   : Guru mencoba menanyakan contoh kesalahan pemakaian pilihan kata, bentuk kata dan ungkapan dalam komunikasi sehari-hari.

II. Kegiatan Inti
Pertemuan ke-1 (60 menit)
1. Eksplorasi :
·         Peserta didik diajak mencermati dan menjelaskan pilihan kata, bentuk kata dan ungkapan yang tepat dalam kalimat konteks ragam lisan maupun tulis.
·         Peserta didik diajak mengenali contoh ungkapan yang tepat dan maknanya.
2. Elaborasi :
·         Peserta didik mempraktikkan pilihan kata, bentuk kata, dan ungkapan yang sesuai dengan tuntutan situasi komunikasi.
·         Peserta didik mampu mengenali syarat ketepatan dalam memilih kata yang tepat.

3. Konfirmasi :
·         Peserta didik menyimak beberapa contoh kalimat yang di dalamnya terdapat bentuk kata, pilihan kata dan ungkapan yang dipresentasikan oleh guru dengan metode tanya jawab.

Pertemuan ke-2 (60 menit)
1.      Eksplorasi :
·         Peserta didik mengerjakan soal-soal mengenai pilihan kata, bentuk kata dan ungkapan yang tepat.
2.      Elaborasi :
·         Peserta didik diarahkan untuk mengenal sinonim dan parafrasa.
3.      Konfirmasi :
·         Peserta didik berlatih berdiskusi untuk membedakan sinonim dan parafrasa.
Pertemuan ke-3 (60 menit)
1.      Eksplorasi :
·         Peserta didik memperdalam materi pembelajaran dengan mengerjakan soal-soal latihan tentang materi yang disimaknya.
2.      Elaborasi :
Peserta didik membuat tabel kelas kata berikut pembentukanya dan mengumpulkan ungkapan kata sebanyak-banyaknya beserta maknanya.
3.      Konfirmasi :
·         Peserta didik menganalisis pilihan kata, bentuk kata, dan ungkapan yang tepat dan memanfaatkan sinonim dan parafrasa dalam sebuah wacana.

III. Kegiatan Akhir
1.      Rangkuman    :
Peserta didik memahami pengertian kata, proses pembentukan kata dan pilihan kata, ungkapan yang tepat serta mampu memanfaat sinonim dan parafrasa dalam sebuah wacana.
2.      Kesimpulan :
Penggunaan sebuah kata bergantung pada konteks kalimat agar makna kata dalam komunikasi menjadi efektif terhadap mitra bicara
3.      Peta Konsep :
Pengertian kata, pilihan kata, bentuk kata dan ungkapan yang tepat.
4.      Tugas terstruktur/ PR :
Carilah contoh kata yang mengalami proses pembentukan kata, ungkapan serta membandingkan sinonim dan parafrasa yang terdapat dalam wacana berita di media cetak(surat kabar) dan buat dalam sebuah tabel.

F. Alat/ Bahan dan Sumber belajar :
1. Alat             : media cetak (Koran, majalah, dll)

2. Bahan          : Wacana dalam surat kabar media cetak
Ø  Buku paket Bahasa Indonesia Tataran Semenjana untuk SMK dan MAK kelas X, Ahmad iskan, S.Pd., M.Pd. dan Dra. Yustinah
Ø  Kamus Besar Bahasa Indonesia terbitan Balai Pustaka 2003
Ø  Pedoman Umum Ejaan yang Disempurnakan dan Pedoman Umum Pembentukan Istilah terbitan Yrama Widya Bandung 1991
Ø  Komposisi Bahasa Indonesia, Lamudin Finoza Revisi 4.
Ø  Media cetak
















G. Penilaian
TEKNIK DAN BENTUK
v
Tes  Lisan
v
Tes Tertulis 
v
Observasi Kinerja/Demontrasi
v
Tagihan Hasil Karya/Produk: tugas, proyek, portofolio
v
Pengukuran Sikap
v
Penilaian Diri
INSTRUMEN/SOAL


-    Daftar pertanyaan lisan untuk memahami pilihan kata, bentuk kata, dan ungkapan yang tepat.
-    Daftar permasalahan/kasus-kasus dalam mengunakan pilihan kata, bentuk kata, ungkapan yang tepat.
-     Uji mandiri dan uji kelompok untuk pendalaman materi.
-    Uji keterampilan berbahasa untuk mengukur pemahaman siswa mengenai pilihan kata, bentuk kata, ungkapan yang tepat.
KRITERIA PENILAIAN/BLANGKO OBSERVASI

Blangko observasi kinerja yang berisikan tanggapan mengenai pilihan kata, bentuk kata dan ungkapan yang tepat.













Contoh soal:

Pilihan Ganda
1.   Pagi-pagi Dito sudah mendapat kopi pahit.
     Makna ungkapan kopi pahit pada kalimat tersebut adalah …
a.    Pujian
b.   Sanjungan
c.    Marah
d.   Hiburan
e.    Hadiah

2.   Pemakaian bentuk kata yang tepat terdapat dalam kalimat …
a.    Kami tidak dapat memenuhi permintaan Saudara karena persediaan barang kami habis.
b.   Semua langganan harus dilayani dengan baik.
c.    Pemutaran roda harus tetap pada porosnya.
d.   Ketrampilan mengunakan komputer sangat diperlukan.
e.    Bahasa Indonesia adalah alat pemersatu bangsa.

3.   Kata gugur, mati, wafat, dan tewas berbeda penerapannya dalam kalimat, karena dipengaruhi oleh nilai…
a.    Makna
b.   Bunyi
c.    Rasa
d.   Asal
e.    Kebutuhan






Uraian
1.   Perbaikilah naskah di bawah ini dengan memperhatikan EYD, diksi yang tidak baku menjadi baku dan terjemahkanlah kata-kata asing itu ke dalam Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

     Pada tanggal 14 Nopember 2005 saya mendapat tugas Dinas ke Makassar. Oleh karena Maskapai penerbangan Lion Air memiliki jadual penerbangan paling pagi maka kami putuskan naik pesawat ini. Meskipun ada rasa takut mengingat beberapa accident yang terjadi terhadap Lion Air tapi kamiyankin fihak management tentunya tidak membiarkan kepercayaan public luntur.

2.   Carilah maknanya dari kata-kata yang bergaris bawah pada kalimat berikut !
a.       Kamar hotel ini terasa panas karena tidak terdapat jalan angin
b.      Jangan percaya pada lintah darat apalagi di zaman seperti ini.
c.       Perusahaan gulung tikar sejak dua tahun lalu.
d.      Jika hendak berhasil dalam usaha, tidak hanya dibutuhkan modal dengkul
3.   Pada setiap soal terdapat empat bagian kata yang dicetak miring ynag ditandai (A), (B), (C), (D). pilihlah satu bagian yang menunjukkan kesalahan dalam pemilihan kata. Tulislah jawaban anda dengan member tanda silang (X) pada lembar jawaban yang tersedia

a.       Meskipun telah bantu-membantu, perusahaan-perusahaan itu tidak mampu
(A)                       (B)                              (C)
menghadapi badai krisis moneter.
       (D)
b.      untuk membangun koperasi ini, berbagai persoalan-persoalan intern harus kita
(A)                                                                      (B)                                 (C)
selesaikan dahulu.
                 (D)
c.       Dari berbagai ancaman, baik dalam maupun luar negeri hingga saat ini masih harus
(A)                                                        (B)                        (C)
Diwaspadai untuk menjaga keutuhan bangsa.
            (D)
Jawaban
Pilihan Ganda
1.      C. Marah
2.      D. Ketrampilan mengunakan komputer sangat diperlukan
3.      C.Rasa
Uraian
1.      Pada tanggal 14 November 2005, saya mendapat tugas dinas ke Makassar. Karena Maskapai penerbangan Lion Air memiliki jadwal penerbangan pagi maka kami memutuskan naik pesawat ini. Meskipun ada rasa takut mengingat beberapa peristiwa yang terjadi terhadap Lion Air tetapi kami meyakini pihak menejemen tidak membiarkan kepercayaan publik luntur.
2.
a. Ventilasi (jendela)
b.Orang yang suka memeras
c. Bangkrut
d. modal nekat
3.
         a. B (membantu)
         b. B (persoalan)
         c. A (Dari)











FORMAT OBSERVASI DAN PENILAIAN
NAMA                                   :
KELAS/NO. ABS                 :
TANGGAL PENILAIAN   :
KOMPETENSI DASAR     : memilih kata, bentuk kata, ungkapan yang tepat

No.
Nama
Aspek
Komentar
1.

Proses sebuah kata




Pilihan kata

Bentuk kata

Ungkapan yang tepat

2.

Proses sebuah kata


Pemilihan kata

Bentuk kata

Ungkapan yang tepat

3.

Proses sebuah kata


Pemilihan kata

Bentuk kata

Ungkapan yang tepat

dst.

Proses sebuah kata


Pemilihan kata

Bentuk kata

Ungkapan kata



Mengetahui                                                                                     Jakarta, 16 Juli 2012

Kepala Sekolah                                                                              Guru Mata Pelajaran


Drs. Mujiono                                                                                      Riska Wijayanti